logo

Tutorial Joomla Jalankan HTML, Javascript dan PHP Di Mana Saja dengan Sourcerer

Arsip IlmuWebsite
Kamis, 8 Oktober 2009 � 00.08 WIB 1 menit baca 3x dibaca

Para joomla mania pernah dengar sourcerer joomla extension? Ada 2 jawaban kemungkinan, pertama pernah, kedua belum pernah, ketiga sering, oh ternyata ada 3 jawaban. Bagi anda yang belum tahu sourcerer, mungkin istilah ini terdengar asing, sourcerer (pesumber), bagi anda yang pernah mendengar atau sering mendengar biasanya selalu menggunakan plugin ini dalam melakukan aksi-aksi fantastis.

Sourcerer merupakan sebuah extension dari joomla yang saat ini benar-benar amat digemari karena fungsinya yang mantap. Sourcerer memungkinkan script HTML, javascript, dan PHP dapat dijalankan di mana saja, baik di dalam article content, component, maupun dalam module-module joomla, benar-benar powerfull.

?

Banyak sekali implementasi dalam penggunanaan sourcerer ini, contohnya seperti, misalkan anda ingin menampilkan nilai kurs rupiah terhadap dollar yang contentnya di ambil dari situs lain, misalnya diambil dari http://www.bi.go.id kemudian isinya ditampilkan ke dalam salah satu module joomla anda. Anda bisa memanfaatkan sourcerer untuk menjalankan aksi-aksi itu. Biasanya seorang coder menggunakan fungsi http_get_content, atau bisa juga fopen, kemudian lakukan filtering menggunakan preg_match dan regullar expression untuk mengambil content di website luar. Penulis akan jelaskan itu di tutorial php.

Silahkan download sourcerer di sini :


http://www.nonumber.nl/sourcerer/download

Manfaatkan sourcerer untuk memberikan fitur yang lebih pada cms joomla kesayangan anda.

LD
Penulis
Loka Dwiartara

Saya membantu orang non-IT yang punya ide dan laptop agar bisa membangun aplikasi sederhana dengan bantuan AI, tanpa latar belakang IT, tanpa harus belajar coding dari nol.

Artikel Terkait